Belajar Bisnis Internet Marketing dengan Mudah

Bisnis internet

Belajar Bisnis Internet

Webdesign-jakarta.com – Internet yang mudah diakses dan menjangkau hampir di seluruh wilayah Indonesia membuat semuanya semakin menjadi mudah. Terutama untuk melakukan bisnis. Jika Anda tahu caranya, Anda bisa meraup kesuksesan hanya dari internet. Dulunya sebelum internet jangkauannya tidak seluas sekarang, semuanya terasa sangat sulit terutama untuk perdagangan yang berbasis offline. Tidak hanya dalam soal perdagangan saja, namun informasi pun lambat sampai ke telinga masyarakat dikarenakan minimnya media informasi kala itu. Untuk bisa meraih sukses, Anda harus mengetahui trik berbisnis melalui internet marketing. Berikut ini adalah cara belajar digital marketing atau bisnis internet yang harus Anda ketahui :

Bisnis internet marketing

Menentukan Produk

Sama halnya dengan berjualan secara offline, Anda harus melakukan riset produk terlebih dahulu. Melakukan riset produk yang akan Anda jual sangat bermanfaat untuk Anda. Produk yang di tawarkan melalui internet marketing bisa dalam bentuk barang, jasa, film orisinal maupun pengetahuan. Anda yang sedang belajar internet marketing harus tahu tentang internet sebab area dari internet marketing tersebut adalah internet. Internet marketing sendiri terdiri dari berbagai macam jenis yaitu referral marketing, email marketing dan inbound marketing.

Untuk bisa menentukan produk yang tepat, Anda bisa melakukannya menggunakan Google Trend dan juga Google Keyword Planner. Kedua cara tersebut berguna untuk mengetahui apa yang sedang banyak dibicarakan di internet. Untuk Google keyword planner sendiri berguna bagi Anda untuk mencari keyword yang sedang banyak dicari di internet. Dengan bantuan Google trend dan Google keyword planner tersebut Anda bisa menentukan produk yang akan Anda pasarkan.

belajar bisnis internet

belajar bisnis internet

Belajar Bisnis Internet

Pertimbangkan Pesaing

Yang namanya bisnis tentu saja ada pesaingnya. Bagi Anda yang baru pemula belajar bisnis internet harus selalu mempertimbangkan siapa pesaing Anda. Untuk mempertimbangkan siapa pesaing bisnis Anda bisa dengan melakukan riset. Yang Anda riset kan adalah website milik pesaing Anda. Meriset pesaing ini bisa dilakukan oleh pakar SEO. Pakar SEO akan melihat Domain Authority, Page Authority dan juga backlink. DA atau Domain Authority merupakan kekuatan dari nama domain untuk masuk dalam peringkat mesin pencarian. Untuk bisa masuk ke dalam peringkat atas mesin pencarian DA akan ditentukan pada usia, popularitas dan juga ukurannya. PA merupakan probabilitas dari halaman website Anda untuk bisa masuk ke dalam peringkat atas Google. PA akan didasarkan pada skala algoritma dari angka 0 sampai dengan angka 100. Untuk meningkatkan PA, Anda harus memuat konten asli, memiliki gambar yang dimuat dalam website dan lain-lain. Sedangkan backlink adalah link yang isi link nya akan mengarah ke website Anda. Semakin banyak backlink website Anda, maka traffic website Anda akan meningkat. Traffic yang meningkat bisa membuat website Anda masuk ke dalam top pencarian mesin pencari.

Baca juga : Cara Riset Keyword

Tempat Promosi

Langkah terakhir yang bisa Anda tempuh untuk belajar dalam bisnis internet marketing adalah menentukan tempat promosi.  Anda bisa memilih tempat promosi dari SEM atau social media marketing. Untuk bisa melakukan promosi dengan SEM Anda harus melakukan point-point sebelumnya. Namun jika Anda ingin melakukan promosi menggunakan media sosial, Anda perlu melakukan riset tentang media sosial tersebut. Setiap media sosial memiliki algoritma yang berbeda.

Sukses itu tidak semudah membalikkan telapak tangan. Namun jika Anda tahu triknya dan melakukan usaha dengan tekun maka kesuksesan akan datang menghampiri Anda. Jangan tunggu nanti-nanti, sekarang juga Anda sudah bisa melakukan bisnis internet marketing. Dengan cara belajar bisnis internet marketing yang telah dijelaskan di atas, kini Anda sudah tahu bagaimana memulai bisnis internet marketing dengan benar.

visit : Digital Agency Jakarta

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.